Desainnya Serba Membulat, Motor Matic Retro Suzuki Ini Harganya Cuma Rp 20 Juta, Pas buat Harian

Naufal Nur Aziz Effendi - Minggu, 25 Desember 2022 | 11:40 WIB

Tampilan motor matic baru Rp 20 jutaan dari Suzuki bergaya retro. (Naufal Nur Aziz Effendi - )

Ciri khas headlamp bulat tentunya dimiliki Suzuki Let's 2022 ini.

Ditambah dengan lampu sein yang berbentuk seperti segitiga dan ditempatkan di samping headlamp persis.

Dengan gaya tersebut, membuat area tameng atau dada depan Suzuki Let's 2022 terlihat rapi dan clean.

Soal mesin, Suzuki Let's 2022 mengusung mesin berkapasitas 49 cc, satu silinder, 4-tak, SOHC, 2-katup, berpendingin udara.

Tenaga maksimum yang dihasilkan mencapai 3,7 dk di 8.500 rpm dan torsi maksimum 3,4 Nm di 7.000 rpm.

Suzuki
tampak samping Suzuki Let's 2022

Tangki bahan bakarnya memiliki kapasitas 4,8 liter yang dirasa cukup.

Sedangkan kaki-kakinya memakai profil ban depan 80-90 dan ban belakang 80-90, dikawinkan dengan pelek ring 10.

Sayangnya untuk pengereman, kedua rodanya masih mengandalkan rem tromol biasa.

Soal harga, Suzuki Let's 2022 sendiri dihargai 171600 Yen atau sekitar Rp 20 jutaan (1 Yen = Rp 117,37 per 25 Desember 2022).

Kalau misalnya skutik ini masuk Tanah Air dan dibekali mesin yang lebih besar, bisa jadi lawan Yamaha Fazzio dan Honda Scoopy nih.