Ada Tiga Motor, Ternyata Skutik Ini Jadi Pilihan Maling, Yang Punya Motor Sejenis Hati-hati, Favorit Curanmor

Parwata - Sabtu, 10 Desember 2022 | 09:30 WIB

Tangkapan layar CCTV aksi curanmor di Jalan Raya Tlogomas Gang III RT 3 RW 6 Kecamatan Lowokwaru Kota Malang, Kamis (8/12/2022) malam. (Parwata - )

"Namun saat pulang ke rumah, motor itu sudah tidak ada. Oleh ibu, dipikirnya motor tersebut sedang dipakai," ujarnya.

Dia pun langsung curiga dan merasa telah menjadi korban curanmor, seketika itu, langsung melihat rekaman CCTV.

"Dari rekaman CCTV, terlihat pelaku yang berjumlah satu orang masuk pada pukul 19.17 WIB," jelasnya.

"Pelaku melihat kondisi sekeliling dan juga sempat melihat kamera CCTV. Mungkin dikira pelaku, kamera CCTV yang terpasang adalah mainan sehingga pelaku pun melanjutkan aksinya," sambungnya.

Lalu pada pukul 19.18 WIB, pelaku langsung menyasar ke Honda BeAT tersebut. Dalam akisnya pelaku memakai alat khusus, merusak rumah kunci kontak dan mesin motor langsung menyala.

Seketika itu juga, pelaku bergegas membawa kabur motor korban berikut helm yang tergantung di atas spion.

Uai kejadaian, korban akan segera melaporkan kejadian tersebut ke Polresta Malang Kota.

"Hari ini setelah salat jumat, rencananya akan membuat laporan ke Polresta Malang Kota. Tentunya, sambil menyertakan bukti rekaman kamera CCTV berikut BPKB dan STNK," jelasnya.

Sementara itu, Kasi Humas Polresta Malang Kota, Ipda Eko Novianto mengingatkan kepada masyarakat agar selalu waspada saat memarkirkan kendaraan bermotor.

"Parkirlah di tempat yang mudah terlihat dan mudah diawasi. Perlu diingat, pelaku kejahatan selalu memanfaatkan kelengahan korbannya."

"Sehingga kami meminta kepada masyarakat, untuk selalu waspada dan berhati-hati," kata dia.


Artikel ini telah tayang di TribunJatim.com dengan judul Aksi Curanmor di Malang Terekam CCTV, Gelagat Pelaku Disoroti, Sudah Berpengalaman?,