Otomania.com - Mewah ala Mobil Eropa, Saingan Baru NMAX dan PCX Ini Fiturnya Serba Premium, Bagasinya Luas Banget.
Di Indonesia, Peugeot lebih dikenal dengan produk mobilnya yang sebagian besar masuk kelas premium.
Meski begitu, pabrikan berlogo singa asal Prancis ini juga menawarkan kendaraan roda dua yang fokus di kategori motor matic.
Salah satunya adalah skuter matik (skutik) retro Peugeot Django, yang sempat hadir di Tanah Air.
Rupanya bukan hanya itu saja, pabrikan tersebut juga punya motor dengan kategori big skutik yang bisa dibilang sekelas dengan Yamaha NMAX dan Honda PCX, yakni Peugeot Pulsion.
Peugeot Pulsion ini berdimensi gambot, secara garis desain khas matic Eropa, cenderung membulat namun tetap berkesan sporty.
Bagian depan terlihat headlamp LED ganda dengan DRL, yang dipadu grill khas Peugeot dan windshield tinggi di atasnya.
Peugeot Pulsion ini punya dua posisi dek pijakan kaki, di bagian belakang pakai behel tanduk dan stoplamp LED bar model cakar singa ala mobil Peugeot terbaru.
Untuk fitur yang diusungnya, Peugeot Pulsion 125 dibekali panel instrumen digital TFT 5 inci dengan kombinasi analog.
Baca Juga: Harga Yamaha All New NMAX per November 2022, Pas Nih Dipakai buat Harian dan Touring
Khusus varian GT dan Allure, terdapat konektivitas bluetooth ke smartphone bernama Peugeot i-connect dan navigasi GPS.
Fitur seperti keyless system sudah hadir sebagai standar, dipadu tombol buka jok dan tutup tangki bensin yang berkapasitas 12 liter di area dek depan.
Bagasi jok Peugeot Pulsion luas yang diklaim muat helm full face, serta laci depan tertutup dengan USB charger.
Seperti pesaingnyadi Eropa, Peugeot Pulsion ini dibekali mesin berlabel PowerMotion 125 berkapasitas 124,8 cc SOHC 4 katup berpendingin cairan.
Mesin tersebut menghasilkan tenaga sebesar 14,4 dk @9.000 rpm serta torsi maksimum 11,9 Nm @7.000 rpm.
Sistem pengereman pakai cakram di kedua roda dengan sistem ABS dan Synchro Braking Concept (SBC), teknologi combi brake dari Peugeot.
Kemudian kaki-kakinya, depan menggunakan teleskopik 37 mm dan belakang suspensi ganda dengan setelan preload.
Dengan lingkar roda mirip PCX 160, pakai kombinasi 14-13 inci namun Pulsion pakai ban lebih besar yaitu 120/70 di depan dan 140/60 di belakang.
Urusan harga, Peugeot Pulsion 125 ditawarkan di pasar Eropa dengan banderol setara dengan Rp 70-78 jutaan tergantung tipe.