Untuk sisi keselamatan, Honda BR-V dibekali dengan rem Anti-lock Braking System (ABS), Electric Brake Distribution (EBD), Brake Assist (BA) dan Traction Control (TC).
Bicara harga, Honda BR-V bekas generasi pertama ini, dibanderolnya mulai Rp 140 jutaan tergantung kondisinya.
"Honda BR-V mulai Rp 145 juta sampai Rp 160 jutaan untuk lansiran tahun 2016," buka Yudi Budiman, Onwer Indigo Auto saat dihubungi, Sabtu (5/11/2022).
Selisih harga berdasarkan umur kendaraan, Yudi menyebut Honda BR-V bekas generasi pertama memiliki perbedaan berkisar di angka Rp 5 juta.
Melihat dari situs jual beli online, Honda BR-V generasi pertama dibanderol mulai Rp 167 juta sampai Rp 199 juta tergantung tahun dan kondisi unit.