Otomania.com - 3 Hal Wajib Diperhatikan saat Pasang Dash Cam di Mobil Bekas, Jangan Cuma Pentingin Ketajaman Gambar.
Ada beberapa hal yang harus dipertikan saat hendak pasang kamera dashboard atau dash cam di mobil bekas.
Selain hasil gambar yang tajam ada hal lain yang harus saat hendak pasang dash cam di mobil bekas.
Dash cam sendiri sangat berguna terutama untuk mobil bekas yang masih dilindungi asuransi karena bisa jadi bukti saat klaim.
Meski begitu, pilih dash cam untuk mobil sebaiknya tidak asal murah karena akan merugikan.
"Pilih dash cam itu bukan adu tajam gambar, atau adu full High Definition," ujar Rudy Ham, Direktur Pemasaran BlackVue, Sunter, Jakarta Utara.
Menurutnya, memilih dash cam untuk dipasang di mobil cukup perhatikan kestabilan gambar, durasi rekaman dan kekuatan produk.
Kestabilan Gambar
"Kestabilan gambar juga termasuk kondisi dash cam saat siang dan malam hari, apakah silau atau tidak," ujar Rudy, sapaannya.
Baca Juga: Pantesan Gak Boleh Pakai Semir Untuk Bersihkan Karet di Mesin Mobil, Ternyata Ini Alasannya
Karena jika silau, maka besar kemungkinan pelat nomor kendaraan mobil lain jadi sulit terbaca oleh kamera.
"Jadi pilih dash cam yang bisa baca pelat nomor dengan baik, saat siang maupun malam," ujarnya.
Durasi Rekaman
Rudy mengingatkan agar cari dash cam yang bisa merekam dengan durasi cukup lama.
"Pilih yang bisa merekam 3-8 jam untuk satu kamera dashboard," beber pria murah senyum tersebut.
Menurutnya, hal ini bisa dilakukan jika dash cam tersebut mempunyai fitur kompres data agar tidak boros memori.
Kualitas Produk.
Kualitas yang dimaksud adalah dash cam tidak rusak saat kejadian kecelakaan atau musibah terjadi.
"Misal terjadi tabrakan keras, atau kebakaran pada mobil, dash cam harus punya sistem pertahanan agar data rekaman tidak rusak," terang Rudy lagi.
Sebaiknya pilih dash cam yang bisa tahan suhu sekitar 80-100 derajat Celcius, "Agar tidak error saat suhu kabin cukup tinggi," lengkap pria ramah ini.