Dijamin Merinding, Iring-iringan Mobil Jenazah Korban Kerusuhan Arema Vs Persebaya Sebanyak Ini

Naufal Nur Aziz Effendi - Minggu, 2 Oktober 2022 | 19:33 WIB

Tangkap layar iring-iringan ambulans mobil jenazah korban kerusuhan Arema Vs Persebaya di Stadion Kanjuruhan. (Naufal Nur Aziz Effendi - )

Otomania.com - Dijamin Merinding, Iring-iringan Mobil Jenazah Korban Kerusuhan Arema Vs Persebaya Sebanyak Ini.

Indonesia dilanda suasana duka pasca kerusuhan di Stadion Kanjuruhan, Malang yang memakan korban jiwa sebanyak 127 orang.

Insiden berdarah ini terjadi usai pertandingan sepakbola antara tuan rumah Arema melawan Persebaya pada Sabtu (1/10/2022) malam WIB.

Baru-baru ini kembali viral di media sosial video yang memperlihatkan iring-iringan mobil jenazah pengangkut para korban kerusuhan Arema vs Persebaya.

Dalam video unggahan Instagram @narkosum ini, jumlah ambulans tergolong sangat banyak.

"Iring-iringan mobil jenazah korban meninggal pada kerusuhan pertandingan Arema vs Persebaya," tulis Instagram @narkomsum, Minggu (2/10/2022).

Suasana duka ini tentunya membuat merinding, tidak sedikit pula warganet yang memberikan ucapan bela sungkawa di kolom komentar unggahan.

Sebagai informasi, awal mula penyebab kericuhan adalah kekecewaan suporter Arema yang tim kesayangannya kalah dengan skor 2-3 dari Persebaya.

Usai pertandingan, para suporter masuk ke tengah lapangan sehingga terjadi kericuhan yang menyebabkan polisi menembakkan gas air mata.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Narko Sun (@narkosun)

Baca Juga: Mencekam, Begini Kondisi Pasca Kerusuhan Stadion Kanjuruhan, Mobil Berguguran Tinggal Rangka, Truk Polisi Hancur