Motor Matik Pretelan Mencurigakan, Berhenti Sebentar Bikin Laptop dan Tablet Raib

Parwata - Jumat, 9 September 2022 | 13:00 WIB

Pelaku meninggalkan lokasi sambil membawa gadget milik korban. (Tangkapan layar CCTV) (Parwata - )

Otomania.com - Ditinggal Sebentar, Laptop dan Tablet Raib Cek CCTV Ketahuan, Pelaku Pakai Motor Pretelan Tanpa Nopol

Pencurian laptop dan tablet dengan palaku mengendarai motor matic terjadi saat korban sedang ke kamar mandi.

Aksi pencurian ini terjadi di toko kelontong Langgeng Jaya, di Jalan Punglor RT 5 RW 7 Kecamatan Sukun Kota Malang.

Yunita (38) selaku pemilik toko sekaligus korban, mengatakan, pencurian terjadi pada Senin (5/9/2022), sekitar pukul 16.30 WIB.

"Saat itu, kondisi toko masih buka. Setelah itu, saya tinggal sebentar masuk ke dalam menuju kamar mandi," ujarnya, Kamis (8/9/2022).

Usai dari kamar mandi, ia kaget karena dua alat elektronik (gadget) yang ada di atas meja tidak ada.

"Laptop HP dan tablet Samsung yang digunakan untuk operasional toko, sudah tidak ada lagi di atas meja," kata Yunita.

Kemudian ia sadar telah menjadi korban pencurian dan langsung mengecek rekaman kamera CCTV milik tetangga.

Dalam rekaman CCTV, terlihat ada seorang pria menaiki motor matic berhenti di depan toko dan langsung masuk ke dalam.

Baca Juga: Bikin Geram, Petugas SPBU Disuruh Bayarin Pertalite Rp 100 Ribu Gara-gara Kelakuan Pengendara Scorpio Ini

"Jadi, pelaku yang hanya seorang diri itu datang dari arah utara. Sempat berhenti dan mendatangi warung milik tetangga,"
bebernya.

"Tak lama kemudian, ia datang ke toko saya dan langsung mencuri dua gadget dan kabur ke arah selatan. Untuk motor yang dikendarai pelaku, bagian depannya pretelan dan tidak ada plat nomor," ungkapnya.

Akibat kejadian pencurian tersebut, korban mengalami kerugian materi sekitar Rp 10 juta, selain itu operasional toko juga mengalami kendala.

"Data-data dan program penting untuk operasional toko, ada di gadget yang dicuri itu. Karena kejadian ini, saya jadi kerepotan karena harus mengecek kembali harga barang dan stok barang," ujarnya.

Yunita juga menambahkan, telah melaporkan kejadian tersebut ke pihak berwajib.

"Setelah kejadian tersebut, malam harinya saya langsung membuat laporan ke Polsek Sukun. Selain itu, rekaman kamera CCTV juga sudah saya posting di media sosial," jelasnya.

Sementara itu, Kapolsek Sukun Kompol Nyoto Gelar membenarkan adanya laporan dari kejadian pencurian tersebut.

"Laporan korban sudah kami terima. Kami juga telah mengumpulkan keterangan saksi di sekitar lokasi dan bukti rekaman kamera CCTV. Saat ini, anggota masih melakukan penyelidikan dan pendalaman terkait kejadian ini," kata Kompol Nyoto Gelar.


Artikel ini telah tayang di TribunJatim.com dengan judul Ditinggal Sebentar ke Kamar Mandi, Laptop dan Tablet di Toko Kelontong di Malang Raib Digasak Maling,