Pengemudi Cium Bau Sangit, Nissan Grand Livina Pelat Merah Mendadak Terbakar di Pinggir Jalan

Parwata - Selasa, 16 Agustus 2022 | 13:00 WIB

Kondisi Nissan Grand Livina plat merah usai mengalami terbakar menepi di pnggir jalan. (Parwata - )

"Ada tiga orang yang keluar dari mobil. Beruntung mereka bisa keluar," paparnya.

Dari informasi yang dihimpun, kebakaran bermula ketika Andika bersama istri dan anaknya berbelanja souvenir di toko di Jalan Panglima Sudirman, Kanigaran, Kota Probolinggo.

Usai berbelanja mereka balik ke KPP Pratama Probolinggo, Jalan mastrip, Kanigaran, Kota Probolinggo.

Saat perjalanan, Andika mencium bau sangit, belum diketahui pasti bau sangit itu, dari kopling atau korsleting kelistrikan pada mobil.

Setibanya di lokasi kejadian, bau sangit semakin pekat tercium hingga Andika menepikan mobilnya, dan tak lama, api berkobar dan melalap bagian mesin mobil.

Melihat hal tersebut, warga kemudian menelepon petugas Damkar Kota Probolinggo dan Satlantas Polres Probolinggo Kota.

Mendapat laporan warga, petugas pun bergegas mendatangi lokasi, untuk memadamkan api, dan dapat dijinakkan dalam waktu 15 menit.

Sedangkan personel Satlantas berupaya mengatur arus lalu lintas di lokasi kejadian agar tidak timbul kemacetan, oleh pengendara yang memperlambat lajunya untuk melihat kondisi mobil yang terbakar.

"Di lokasi sudah ada petugas damkar. Api juga sudah padam. Setelahnya, kami berupaya mengurai kepadatan arus lalu lintas di lokasi kejadian," ucap anggota Brigade Motor (BM) Satlantas Polres Probolinggo Kota, Briptu Fajar Rahmansyah.

Ia mendapatkan laporan dari warga mengenai peristiwa kebakaran mobil saat sedang melakukan patroli rutin.

Artikel ini telah tayang di TribunJatim.com dengan judul Mobil Dinas Terbakar Menepi Dekat Warung di Probolinggo, Pedagang Lari Terbirit Takut Ada Ledakan,