Desainnya Khas Eropa, Skutik Retro Suzuki Ini Bisa Jadi Rival Berat Yamaha Fazzio, Konsumsi BBM Diklaim 62 Km/Liter

Naufal Nur Aziz Effendi - Jumat, 12 Agustus 2022 | 13:00 WIB

Konsumsi BBM-nya diklaim tembus 62,21 km/liter, skutik retro Suzuki ini bisa jadi rival kuat Yamaha Fazzio. (Naufal Nur Aziz Effendi - )

Baca Juga: Motor Sport Retro Ini Bikin Yamaha XSR 155 Bergetar, Tampang Gahar Harga Lebih Murah

Seperti lampu depan Aurora LED yang diklaim mampu meningkatkan keselamatan berkendara, khususnya saat digunakan pada malam hari.

Lampu sein depan juga sudah mengaplikasikan LED, lampu belakangnya juga sama-sama menggunakan Aurora LED.

Selain desainnya yang menawan, fitur yang dimiliki motor matik ini tergolong lengkap, misalnya remote safety key serta keyless start.

Kemudian ada juga keyless multi-function switch yang berfungsi melakukan beberapa pilihan perintah seperti membuka tangki bbm dan membuka jok bagasi otomatis.

suzukimotor.com.tw
keyless multi-function switch Suzuki Saluto 125

Tersedia pula konektor USB 5V 2A untuk mengecas gadget, panel instrumennya gabungan digital dan analog berdesain retro.

Suzuki Saluto 125 dibekali mesin 124 cc yang diklaim bertenaga 9,26 dk di 7.000 rpm dengan torsi puncak 10 Nm di 6.000 rpm.

Tangki bahan bakarnya dapat menampung 5,5 liter bensin, dengan konsumsi BBM mencapai 62,21 km/liter.

suzukimotor.com.tw
panel instrumen Suzuki Saluto 125

Dikutip dari Greatbiker.com, sayangnya Suzuki Saluto 2022 baru tersedia di Taiwan dan belum ada rencana menjualnya di negara lain.

Di Taiwan sendiri, Suzuki Saluto 125 dibanderol setara Rp 40,73 jutaan, cukup mahal tapi perlu diketahui kalau harga motor di negara tersebut memang lebih tinggi dibanding negara lain.

Menurut sobat Otomania, cocok enggak nih kalau Suzuki Saluto 125 dijual di Indonesia?