Ketahuan, Bohlam Lampu Utama Mobil Cepat Putus, Bengkel Ungkap Penyebabnya

Parwata,Ryan Fasha - Sabtu, 9 Juli 2022 | 20:00 WIB

Ilustrasi bohlam lampu mobil (Parwata,Ryan Fasha - )

Otomania.com - Ketahuan, Bohlam Lampu Utama Mobil Cepat Putus, Bengkel Ungkap Penyebabnya

Sebagaiamana diketahui fungsi dari lampu utama pada mobil adalah sebagai penerangan.

Pada mobil keluaran lawas lampu utamanya masih menggunakan bohlam, yang terkadang mengalami putus.

Jika bohlam lampu utama tersebut mudah mengalami putus ada bagian yang perlu dicek.

Karena, bohlam lampu utama yang mudah putus menandakan ada bagian kelistrikan yang enggak beres.

Kuntarto Rahmat dari bengkel Goebuk Tune-Up di Jatinegara, Jakarta Timur, menyampaikan.

"Spesifikasi bohlam lampu utama yang digunakan setiap mobil sudah diukur kebutuhan arus listriknya oleh pabrikan," buka Kuntarto Rahmat.

"Kalau bohlam lampu putus dalam waktu singkat perlu di cek komponen alternator dan aki," ungkap Kuntarto Rahmat.

Alternator yang berfungsi mensuplai arus listrik juga bisa mengalami kerusakan seperti overcharge.

Angga Raditya
Alternator mobil