Harus Tahu, Begini Ciri-Ciri Filter Oli Motor Matik Harus Diganti

Dok Grid - Kamis, 11 Juli 2024 | 14:11 WIB

Filter oli motor matic usai dibersihkan (Dok Grid - )

Otomania.com - Kebanyakan filter oli yang digunakan pada motor matic adalah menggunakan bahan kawat.

Karenanya, filter oli pada motor matic bahan kawat tersebut jarang mengalami kerusakan.

Suhendri mekanik Bagus Motor di Jl. Rorotan Cakung, Cilincing, Jakarta Utara, mengatakan. 

"Filter oli motor matic rata-rata pakai filter berbahan kawat. Tapi memang ada beberapa motor seperti motor matic Suzuki atau Vespa yang pakai model kertas," bilang Suhendri.

"Kalau motor Honda atau Yamaha dia pakai model kawat, posisinya biasanya dekat tap atau pembuangan oli," tambah Hendri sapaan akrabnya.

Filter oli model kawat ini, memang tidak perlu diganti secara berkala dan hanya disarankan dibersihkan.

Yakni dibersihkan tiap kelipatan 10 ribu km pemakaian atau sekitar 1 tahun sekali.

"Karena pasti kotoran berkumpul di sana dan bikin kotoran akan bercampur dengan oli mesin baru," wanti Hendri.

Baca Juga: Penting Nih! Oli Motor Matik yang Cocok Dipakai Harian, Ini Bocorannya 

Uje
Posisi filter oli motor matic umumnya di tap pembuangan oli