Otomania.com - Mulai besok, pengguna Pertalite harus punya kode khusus buat beli bensin, begini kalau sudah daftar tapi belum dapat.
Mulai besok Sabtu (1/7/2022), PT Pertamina (Persero) melalui Pertamina Patra Niaga akan melaksanakan uji coba aplikasi MyPertamina untuk pembelian BBM Pertalite dan Solar.
Uji coba tersebut baru dilakukan di lima provinsi terpilih, di antaranya Sumatra Barat, Kalimatan Selatan, Sulawesi Utara, Jawa Barat, dan Daerah Istimewa Yogyakarta.
Namun Pertamina juga tidak mewajibkan pengguna Pertalite dan Solar menggunakan aplikasi MyPertamina untuk transaksi pembelian BBM.
Tapi sebelumnya harus mendaftarkan diri di situs MyPertamina https://subsiditepat.mypertamina.id/ untuk mendapatkan QR code khusus yang menunjukan bahwa data telah cocok dan dapat membeli Pertalite dan Solar.
Dalam keterangan resmi Pertamina, setelah mendaftar akan mendapatkan QR Code, namun setelah proses verifikasi terkait data dan syarat terpenuhi dengan waktu maksimal tujuh hari kerja.
Lantas apakah selama masa tunggu verifikasi dan belum mendapatkan QR Code, apakah masyarakat tak bisa membeli Pertalite dan Solar?
Menjawab hal ini, Corporate Secretary PT Pertamina Patra Niaga, SH C&T Pertamina Irto Ginting mengatakan, masyarakat tetap bisa membeli Pertalite dan Solar seperti biasa di SBPU.
"Itu (maksudnya) maksimal 7 hari, dan bisa lebih cepat. Tapi selama dua minggu masyarakat tetap bisa mengisi (Pertalite dan Solar) seperti biasa," ujar Irto, kepada Kompas.com, Rabu (29/6/2022).