Mobil Baru Suzuki S-Presso Tanpa Kamuflase Digendong Truk Kontainer, Ini Bocoran Spesifikasinya

Muhammad Ermiel Zulfikar,Parwata - Rabu, 29 Juni 2022 | 06:00 WIB

Mobil baru Suzuki S-Presso kepergok sedang diangkut kontainer di tol JORR, simak nih spesifikasinya. (Muhammad Ermiel Zulfikar,Parwata - )

Baca Juga: Diduga Jadi Pengganti Karimun Wagon R, Berikut Spesifikasi Suzuki S-Presso yang Akan Mengaspal di Indonesia

Apalagi Suzuki Motor Corporation (SMC) telah mengajukan permohonan nama S-Presso di Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual (DJKI) Kemenkumham sejak Maret 2021, dan kini statusnya sudah selesai masa pengumuman.

Belum diketahui, apakah Indonesia akan mendapatkan unit dengan spek yang sama seperti di India, atau bahkan dari negara lain seperti Filipina.

Jika seperti di Filipina, maka Suzuki S-Presso di Indonesia hanya meluncur dengan transmisi manual 5-percepatan untuk mesin K10B bertenaga 67 dk pada 5.500 RPM dan torsi 90 Nm pada 3.500 RPM.

Sementara kalau mengambil versi di India, maka konsumen Indonesia juga akan diberi pilihan transmisi AGS dengan mesin yang sama.

Namun, prediksi peluncuran mobil baru, Suzuki S-Presso ini akan berlangsung pada ajang GIIAS 2022 mendatang.