Italjet Dragster Kini Punya Versi Anti Minum Bensin, Torsinya Makin Ngejambak, Bisa Digeber Sampai 180 Km/Jam

Parwata,Muhammad Farhan - Kamis, 16 Juni 2022 | 17:00 WIB

Tampak belakang Italjet Dragster E01 (Parwata,Muhammad Farhan - )

Baca Juga: Skutik Rp 155 Juta Ini Ternyata Dirakit di Indonesia, Cuma 499 Unit di Dunia, Italjet Dragster 200 Limited Edition

Tanpa knalpot, posisi mesin digantikan baterai serta area transmisi kini diisi motor penggerak model gardan yang terhubung ke roda belakang.

Untuk sistem elektriknya, Italjet bekerjasama dengan perusahaan energi Felo, salah satu sponsor tim balap MotoE yang juga bermitra dengan Kymco.

Performa mesinnya menghasilkan tenaga setara 16 dk dan torsi sebesar 39,2 Nm yang diklaim bisa tembus topspeed hingga 180 km/jam.

qqmtc.com
Italjet Dragster E01, versi elektrik dari Dragster 200

Spek baterai yang digunakan 4,91 kWh, Italjet Dragster E01 mampu meraih 0-50 km/jam hanya dalam waktu 2,9 detik!

Waktu pengisian baterai dari kosong hingga penuh butuh sekitar 5,5 jam, dan bisa cuma sekitar 36 menit saja jika menggunakan metode quick charger.

Karena masih sekadar dipamerkan, belum ada informasi mengenai banderol dari Italjet Dragster E01 tersebut.

Sebagai informasi, Italjet Dragster 200 Limited Edition di Indonesia dijual dengan harga Rp 155 juta OTR Jakarta.