Otomania.com - Enggak cuma kalah aman dibanding aspal, keseringan melintasi jalan beton bisa merusak komponen penting motor.
Enggak hanya aspal saja, jalanan di Indonesia ada yang dilapisi permukaan beton.
Dari kedua bahan permukaan jalan tersebut, masing-masing mempunyai kelebihan dan kekurangan.
Namun di antara keduanya, permukaan jalan jenis aspal dianggap lebih aman dilalui dibandingkan beton.
Hal tersebut dijelaskan oleh Community Development & Safety Riding Supervisor Astra Motor Yogyakarta, Muhammad Ali Iqbal.
"Kalo dari segi keselamatan lebih aman melintas di jalan aspal," buka Muhammad Ali Iqbal beberapa waktu lalu.
Ali menjelaskan, jalan jenis aspal lebih aman karena daya cengkeram ban lebih kuat dibanding lapisan beton.
Sedangkan jalan berlapis beton cenderung memiliki kerataan yang tidak sama karena adanya sambungan antar benton.