Honda PCX dan Suzuki Carry Gosong Tinggal Rangka, Rumah Orang Tua Ikut Ludes, Kelakuan Anak Durhaka Jadi Penyebab

Naufal Nur Aziz Effendi - Senin, 6 Juni 2022 | 18:00 WIB

Suzuki Carry gosong tinggal rangka saat terjadi kebakaran di sebuah rumah di Sampang, Madura (5/6/2022). Satu unit Honda PCX juga ikut ludes. (Naufal Nur Aziz Effendi - )

Otomania.com - Honda PCX dan Suzuki Carry gosong tinggal rangka, rumah orang tua ikut ludes, Kelakuan Anak Durhaka Jadi Penyebab.

Sebuah rumah di Jalan Garuda, Kelurahan Gunung Sekar, Kecamatan/Kabupaten Sampang, Madura, terbakar, Minggu (5/6/2022) sekitar pukul 01.35 WIB.

Tak hanya melahap rumah milik Aziz, api juga menghanguskan satu unit Suzuki Carry beserta Honda PCX.

Diduga, kebakaran tersebut dipicu ulah anak korban berinisial W yang tiba-tiba mengamuk dan membakar kendaraan Honda PCX.

Tidak diketahui alasan W membakar motor tersebut.

Kasi Operasional Damkar, Moh Mahtuh Fathurrohman mengatakan, warga mengatahui saat W membakar motor.

Namun W melarang warga untuk memadamkan api.

Meski dilarang, warga tidak tinggal diam, dan langsung menghubungi pihak kepolisian.

"Saat yang bersangkutan mengetahui kalau warga melaporkan ke polisi, seketika melarikan diri," ungkapnya.

TribunJatim.com/Istimewa
Petugas pemadam kebakaran melakukan pendinginan terhadap bangunan rumah yang terbakar akibat anak si pemilik ngambuk bakar Honda PCX 150 di garasi