Pakai Vacuum Cleaner Malah Bikin Rusak, Begini Cara Membersihkan Plafon Mobil yang Aman

Parwata,Naufal Shafly - Rabu, 25 Mei 2022 | 20:00 WIB

Plafon mobil (Parwata,Naufal Shafly - )

Otomania.com - Pakai vacuum cleaner malah bikin rusak, begini cara membersihkan plafon mobil yang aman.

Plafon mobil juga harus sering dibersihkan agar kondisinya tetap awet dan tidak menimbulkan bau.

Namun masih banyak pemilik kendaraan yang tidak mengetahui cara membersihkan plafon mobil yang baik dan benar.

Misalnya, seperti membersihkan plafon mobil dengan menggunakan alat berupa vacuum cleaner.

Vacuum cleaner tersebut digunakan untuk menyedot atau membersihkan debu yang menempel di plafon mobil.

Padahal, menurut Mista menurut selaku Owner dari bengkel spesialis Bintang Plafon Mobil, membersihkan plafon mobil dengan menggunakan vacuum cleaner merupakan perilaku yang justru jadi penyebab kerusakan.

"Banyak orang yang bersihkan plafon pakai vacuum cleaner, itu sebenernya enggak boleh," ucap Mista, beberapa waktu lalu.

"Kenapa enggak boleh? Karena vacuum cleaner kan sifatnya menyedot, itu lama-kelamaan kain plafonnya justru bisa ketarik," lanjutnya.

Selain vacuum cleaner, membersihkan plafon menggunakan sikat juga merupakan perilaku yang salah.

Baca Juga: Perlu Tahu, Warna Bisa Jadi Tanda Air Radiator Perlu Diganti Baru