Honda CB150X Waspada, Motor Sport Adventre SYM Ini Tampangnya Sangar Gendong Mesin Lebih Besar, Segini Harganya

Parwata,Muhammad Farhan - Kamis, 19 Mei 2022 | 08:00 WIB

SYM NH-T 200, cocok jadi rival Honda CB150X? (Parwata,Muhammad Farhan - )

Baca Juga: Bukan Ninja, Motor Legendaris Kawasaki Ini Juga Bisa Bikin Ngiler Pencinta 2-Tak, Harganya Sekarang Menggoda Iman

Kemiripan SYM NH-T 200 dengan Honda CB150X terlihat dari bentuk headlamp, bodi, jok, hingga behel tanduk di belakang.

Bedanya, sektor kaki-kaki pakai velg jari-jari aluminium, sehingga memperkuat kesan motor penjelajah secara keseluruhan.

Layaknya motor adventure tulen, ukuran ring velg bagian depan lebih besar yaitu 19 inci dengan ban 110/90 dan belakang 17 inci dibalut ban 130/80.

Kedua rodanya sudah dilengkapi dengan rem cakram yang sudah dilengkapi dengan sistem ABS dual-channel.

Untuk suspensi, bagian depan pakai tipe teleskopik, dikombinasi suspensi monosok dengan setelan preload di belakang.

SYM
Panel instrumen SYM NH-T 200 sudah full digital

Dari segi fitur, SYM NH-T 200 ini sudah dilengkapi USB Quick Charge 2.0, lampu full LED, panel instrumen digital, dan juga engine guard sebagai standar.

SYM NH-T 200 tersedia dalam tiga pilihan warna yaitu Red/White, Blue/White dan Black/White.

Di Jepang, harga SYM NH-T 200 setara dengan Rp 45 jutaan, kira-kira cocok enggak nih buat melawan Honda CB150X di Indonesia?