Jadi Biang Kecelakaan, Sopir Bus Maut di Tol Sumo Positif Narkoba, Hukumannya Enggak Main-main

Naufal Nur Aziz Effendi - Rabu, 18 Mei 2022 | 09:05 WIB

Kondisi bus Ardiansyah yang mengalami kecelakaan maut menabrak tiang papan pemberitahuan bahu jalan, di Tol Surabaya-Mojokerto, KM 712.400/A, Senin (16/5/2022) pagi. (Naufal Nur Aziz Effendi - )

Otomania.com - Jadi biang kecelakaan, sopir bus maut di Tol Sumo positif narkoba, hukumannya enggak main-main.

Ade Firmansyah (28), sopir bus pariwisata PO Ardiansyah yang mengalami kecelakaan maut di Tol Mojokerto terindikasi mengonsumsi sabu saat mengemudi.

Kecelakaan tunggal yang dialami PO Ardiansyah terjadi di Tol Surabaya-Mojokerto (Sumo) KM 712+400/A, Senin (16/5/2022) pagi.

Akibat insiden tersebut, sebanyak 14 orang meninggal dunia.

Direktur Ditlantas Polda Jatim Kombes Pol Latif Usman di Gedung Ditlantas Mapolda Jatim, Selasa (17/5/2022) mengatakan, indikasi driver bus mengonsumsi sabu diperoleh penyidik dari hasil tes urine awal kepada yang bersangkutan.

Ade Firmansyah merupakan sopir cadangan di bus tersebut.

Guna memastikannya, Selasa (17/5/2022), penyidik sedang melakukan pengambilan sampel darah terhadap sopir cadangan itu, untuk dilakukan pengujian laboratorium forensik (Labfor).

"Pengemudi ini menggunakan sejenis sabu. Hari ini (Selasa 17/5), kami mengambil darah untuk kita kirim ke Labfor, untuk memastikan kandungan apa yang ada di pengemudi ini," ujar Kombes Pol Latif.

Perlu dipahami, pengemudi kendaraan bermotor dituntut selalu konsentrasi karena merupakan konsekuensi dari aktivitas.

Baca Juga: Maut di Tol Surabaya-Mojokerto, 13 Orang Meninggal Usai Bus yang Ditumpangi Ambyar Tabrak Tiang Pemberitahuan