Penumpang Bus Dibangunkan Tak Ada Respon, Alat Kecil di Tangan Jadi Jawaban Penyebab Kematiannya

Parwata - Sabtu, 30 April 2022 | 15:00 WIB

Pemudik yang ditemukan meninggal dunia di dalam bus di Terminal Tirtonadi Solo, Jumat (29/4/2022). (Parwata - )

Bus yang masih dalam perjalanan menuju Terminal Tirtonadi, kemudian melanjutkan perjalanan.

Sesampainya di Terminal Tirtonadi, kru bus melaporkan kejadian ini kepada petugas terminal dan pihak kepolisian.

"Tidak ada tanda-tanda kekerasan. Diduga korban memiliki riwayat penyakit asma," ujarnya.

Hal tersebut dikuatkan oleh pernyataan pengurus Po Bus Rajawali, Hasto Budiharto.

"Sepertinya sakit. Diketahui pihak berwajib dan Rumah Sakit, memegang alat pernafasan kecil, seperti untuk asma," ucapnya.

Dia menuturkan, dari setiap Agen Rajawali sudah memberikan sosialiasai kepada calon penumpang.

"Kita sudah melakukan imbauan dari agen, kalau badan tidak enak bisa dibatalkan perjalannya," kata dia.

Anto menuturkan, penumpang meninggal di dalam bus Rajawali, baru kejadian pertama.

"Semoga kedepannya tidak terjadi lagi, dan semua bisa selamat sampai tujuan," pungkasnya.


Artikel ini telah tayang di TribunSolo.com dengan judul Kronologi Pemudik Meninggal Dalam Bus di Terminal Tirtonadi Solo, Tak Ada Respons saat Dibangunkan,