Otomania.com - Enggak cuma pas sudah rembes, ini ciri-ciri sokbreker motor bagian depan harus segera diservis.
Selain rembes atau bocor, para pemilik motor harus mengetahui bahwa ada dua hal lain yang menjadi ciri-ciri sokbreker motor harus segera diservis.
Daripada berlama-lama, yuk langsung simak penjelasannya berikut ini:
1. As Sokbreker Depan Baret
Tanda pertama sokbreker motor bagin depan harus diservis yakni, as sokbreker depan terjadi atau mengalami baret.
As sokbreker baret bisa jadi penyebab oli sokbreker rembes meskipun sil sokbreker sudah diganti baru.
"Namun harus dilihat dahulu seberapa parah baretnya," buka Eko Cahyono selaku Pemilik Klinik Shock, bengkel spesialis sokbreker dan kaki-kaki motor.
"Sebenarnya kalau baret as sokbreker belum terlalu dalam masih bisa dipoles (dihaluskan) tapi enggak lama pasti rembes lagi," wanti Eko.
"Jika sudah terlalu dalam lebih baik ganti as sokbreker dengan yang baru," jelasnya saat ditemui pada Senin lalu (28/03).