Sistem Immobilizer Dijebol, Xpander Ultimate Sukses Digasak Maling, Korban Kok Enggak Bisa Klaim Garansi?

Harun Rasyid,Naufal Nur Aziz Effendi - Rabu, 13 April 2022 | 20:00 WIB

Mitsubishi Xpander Ultimate 2019 digondol maling dengan cara membobol sistem immobilizer. (foto ilustrasi) (Harun Rasyid,Naufal Nur Aziz Effendi - )

Otomania.com - Sistem immobilizer dijebol, Xpander Ultimate sukses digasak maling, korban kok enggak bisa klaim garansi?

Publik otomotif sedang digegerkan dengan kabar pencurian satu unit Mitsubishi Xpander Ultimate lansiran 2019.

Kejadian tersebut terjadi di wilayah Kecamatan Waled, Kabupaten Cirebon, Jawa Barat pada Minggu (10/4/2022).

Kasus pencurian Mitsubishi Xpander Ultimate tak pelak bikin heboh para pemerhati dunia otomotif.

Alasannya karena Low Multi Purpose Vehicle (LMPV) tersebut aslinya sudah dilengkapi pengamanan ganda lewat Smart Key dan Immobilizer.

Padahal Immobilizer dikenal sebagai fitur yang seharusnya bisa melindungi kendaraan dari tindak laku pencurian.

Selain itu, kunci remot kendaraan berkelir merah dengan nopol B 2396 TYY ini juga tidak hilang atau dirampas oleh maling.

Kepala Bengkel dealer Mitsubishi Lautan Berlian Utama di Depok, Agustinus, pun mengaku belum pernah menemui kasus serupa saat dikonfirmasi mengenai kejadian tersebut.

"Kalau di bengkel dan dari pihak Mitsubishi sih kayaknya belum pernah ada kasus seperti ini," ujarnya kepada GridOto.com, Selasa (12/4/2022).

Facebook.com
penampakan Mitsubishi Xpander Ultimate 2019 yang dicuri di di wilayah Kecamatan Waled, Kabupaten Cirebon, Jawa Barat pada Minggu (10/4/2022).