"Program ini merupakan bagian dari rangkaian promo 'Silaturahmi Lebaran 2022' yang berlangsung sepanjang Bulan Puasa Ramadhan hingga Lebaran nanti," imbuhnya, Senin (4/4/2022).
Anton pun berharap, melalui program tersebut dapat mengajak pelanggannya untuk datang ke bengkel resmi untuk melakukan perawatan berkala, sebelum menggunakan mobilnya untuk bepergian di masa libur lebaran.
"Itulah yang menjadi latar belakang hadirnya rangkaian program promo ini. Kami berharap Toyota dapat memberikan ketenangan, keamanan, kenyamanan, dan pengalaman terbaik berkendara bagi pelanggan dalam melakukan perjalanan," papar Anton lagi.
Selain fasilitas diskon berupa jasa servis, program ini juga memberikan diskon untuk produk suku cadang Toyota tertentu.
Semisal TMO Engine Oil Full Synthetic, TMO Injector Cleaner, TMO Brake Cleaner, TMO Radiator Coolant, dan aki Toyota/battery maintenance free.
Enggak cuma itu, layanan penggantian ban yakni Toyota Tire Solution pun memberikan diskon hingga 10 persen untuk produk ban tertentu.
Pelanggan dapat lakukan booking service melalui aplikasi mTOYOTA atau hubungi dealer terdekat.
Setelah program 'Jelang Lebaran' berakhir, pelanggan juga bisa menikmati rangkaian 'Promo Silaturahmi Lebaran 2022' lainnya pada saat Lebaran dan setelah Lebaran.
"Diharapkan program tersebut dapat menumbuhkan kesadaran pelanggan untuk datang ke bengkel resmi Toyota dan memanfaatkan berbagai benefit," pungkas Anton.