Bikin Dompet Bergetar, Scrambler 250 cc Baru Husqvarna Meluncur di Indonesia, Tampangnya Gagah Berfitur Komplet

Parwata,Muhammad Farhan - Minggu, 3 April 2022 | 17:00 WIB

Penampakan headlamp scramber 250 cc baru Husqvarna yang diluncurkan di Indonesia saat IIMS 2022. (Parwata,Muhammad Farhan - )

Otomania.com - Bikin dompet bergetar, scrambler 250 cc baru Husqvarna meluncur di Indonesia, tampangnya gagah berfitur komplet.

Husqvarna meluncurkan scrambler baru berdesain futuristis untuk pasar Indonesia bertepatan saat berlangsungnya pameran IIMS Hybrid 2022 di JIEXPO Kemayoran (31/3/2022).

Produk baru dari pabrikan Austria bernama Husqvarna Svartpilen 250 ini menawarkan keunikan berupa paduan tampang klasik dan segudang fitur modern.

Farhan
Peluncuran Husqvarna Svartpilen 250 di IIMS Hybrid 2022

Nama Svartpilen sendiri diambil dari kata svart yang berarti hitam dan pilen yang berarti panah dari bahasa Swedia.

Memang tampilan motor tersebut hampir seluruhnya berwarna gelap, terdiri dari paduan warna hitam dan abu-abu doff.

Secara basis mesin, kaki-kaki dan pengereman motor ini berbagi kesamaan dengan KTM Duke 250 yang memang sudah hadir di Indonesia sebelumnya.

Farhan
Mesin Husqvarna Svartpilen 250

Rangka model teralis baja, mesin berkubikasi 248,8 cc 4 klep DOHC 1 silinder berpendingin cairan dengan kopling slipper clutch.

Mesin tersebut menghasilkan tenaga puncak sebesar 31 dk dan torsi maksimal di angka 24 Nm, dan sudah lolos standar emisi Euro 5.