Otomania.com - Masih Sering Cuci Motor Pakai Sabun Cuci Piring, Simak Berikut Alasan dan Efeknya.
Masih banyak yang mencuci motor dengan menggunakan sabun cuci piring, hal tersebut bukanlah mengada-ada.
Cuci motor dengan menggunakan sabun cuci piring tersebut tidak disarankan.
Sebab, kebiasaan cuci motor pakai sabun cuci piring dapat menimbulkan efek negatif.
Hal tersebut seperti disampaikan oleh Yuka Farresto, selaku Owner JK Motoworks.
"Sebenarnya cuci motor pakai sabun cuci piring itu tidak disarankan," buka Yuka Farresto.
Menurutnya, sabun cuci piring berfungsi untuk mengurangi minyak atau lemak yang ada di piring.
"Zat pembersih yang ada di sabun cuci piring itu lebih kuat karena untuk membersihkan minyak dan lemak di piring," jelas Yuka.
"Kalau sering terkena body motor, lama-lama cat bisa kusam," imbuh Yuka, yang bengkelnya fokus di repaint body dan pelek motor ini.