Otomania.com - Mirip RX-King gendong mesin R15 baru, renderan Yamaha RX 155 beredar di internet, modelnya cocok buat klasikan.
Buat yang suka motor jadul bermesin 2-tak, tentu sudah enggak asing lagi sama Yamaha RX Series.
Di Indonesia, Yamaha RX Series yang paling populer adalah Yamaha RX-King.
Buktinya, meski motor 2-tak ini sudah lama tidak diproduksi, namun unitnya masih banyak dicari sampai sekarang.
Nah yang menarik nih sob, belum lama ini beredar di internet renderan motor mirip Yamaha RX-King bermesin R15.
Renderan tersebut dibuat oleh Pratyush Rout, seorang modifikator yang berbasis di India.
Berdasarkan keterangannya, renderan yang diberi nama Yamaha RX 155 tersebut dibuat untuk memprediksi motor bergenre klasik seperti apa yang cocok dijadikan sebagai rival motor Jawa di India.
Mengutip dari Rushlane, Rout mengambil basis Yamaha RX Series lantaran motor ini ternyata juga banyak peminatnya negara asalnya.
Sebagai informasi, Yamaha RX Series yang mengaspal di India di antaranya RXG, RX-Z, RX135, dan RX100.
Baca Juga: Diam-diam Meluncur Adik Yamaha NMAX, Mesinnya Irit Tembus 58 Km/Liter, Tampangnya Cocok buat Harian