Begini Cara Pakai Dongkrak, Awas Sasis Mobil Bisa Rusak Jika Salah

Dok Grid - Selasa, 11 Juni 2024 | 13:22 WIB

Posisi tumpuan dongkrak pada Daihatsu Terios (ban depan kanan). (Dok Grid - )

Saat hendak mendongkrak, pengguna kendaraan perlu memperhatikan titik tumpu mobil.

Namun menurut Bambang, titik tumpu mobil ini berbeda-beda di tiap-tiap mobil.

"Itu ada di owner's manual. Keterangan di mana titiknya, posisinya, masing-masing model itu ada di petunjuk penggunaan kendaraan," kata dia.

Yang terpenting adalah, untuk meletakkan dongkrak pada area yang datar dan keras.

Dealer Technical Support Dept. Head PT Toyota Astra Motor (TAM) Didi Ahadi menjelaskan, salah posisi dongkrak bisa merusak mobil hingga sasis mobil.

"Sebab, mobil bisa menjadi tidak seimbang dan berpotensi jatuh. Kalau jatuh, bisa berbahaya bagi orang yang sedang memasang ban mobil tersebut," ujar Didi.

Jika ingin lebih kuat atau kokoh, ia mengatakan perlu digunakan alat yakni jackstand.

Karena, dongkrak mobil ini fungsinya adalah untuk mengangkat, bukan sebagai penopang.

Baca Juga: Ngeri, Kaki Bisa Kejepit Gara-gara Lupa Melakukan Ini Sebelum Pasang Dongkrak Untuk Ganti Ban