Efek Samping Semir Ban Motor Bikin Meringis, Pilih Yang Ramah Sama Karet

Isal,Parwata - Sabtu, 5 Maret 2022 | 07:22 WIB

Ilustrasi semir ban motor (Isal,Parwata - )

Lantas seperti apa pendapat dari pabrikan motor terhadap semir ban?

"Sampai saat ini memang belum ada keluhan mengenai semir ban motor," sahut Ali Syahab, Technical Service PT Suryaraya Rubberindo Industries (SRI) selaku produsen ban FDR.

"Tapi yang harus diwaspadai adalah bahan dasar cairan semir ban," jelas Ali Syahab.

Ternyata, ada bahan dasar semir ban yang dapat merusak karet atau compound ban.

"Hindari Semir ban berbahan dasar minyak atau oil base," wanti Ali Syahab, saat dihubungi melalui surat elektronik.

"Karena karet kurang tahan terhadap oil (minyak), efeknya jadi cepat rusak," pungkas Ali Syahab.