Bikin Jengkel, Jalanan Umum Diubah Jadi Garasi Mobil Pribadi, Warga Tak Tinggal Diam

Naufal Nur Aziz Effendi - Rabu, 2 Maret 2022 | 16:00 WIB

Kondisi garasi parkir milik warga Gang Burung Tikar, Kelurahan Tegal Rejo, Kecamatan Medan Perjuangan yang diduga membangun garasi parkir di Fasilitas Umum (Naufal Nur Aziz Effendi - )

Tak hanya itu, ternyata Jeplin mengatakan jika sebelum dibangunnya garasi tersebut, ada akses jalan yang kini sudah tertutupi.

"Itu jalan seperti jalan buntu padahal setau saja itu jebol. Jalan itu sekarang ditembok pas di ujung rumah dia dan rumah kita. Jadi dibuatnya garasi itu kan juga menghambat akses publik jadinya," pungkasnya.

Saat dikonfirmasi kepada Kadis Perkim kota Medan Endar Lubis mengakui jika surat keluhan Camelia dari Kecamatan sudah sampai ke Dinas Permukiman Medan.

"Suratnya sudah sampai di kita. Ini kita sudah surati Dinas PU Medan untuk ditindaklanjuti. Kita kirim ke PU untuk melakukan tindaklanjuti suratnya. Kalau tidak dihiraukan dan juga setelah dicek itu benar bangunannya terletak di badan jalan, nanti tim kolaborasi akan turun seperti dari Dinas Perkim, Satpol PP, lengkap itu nanti. Kita tunggu untuk berproses dulu," ujar Endar.

Dijelaskan Endar, masyarakat yang membangun jalan di fasilitas umum merupakan tindak pelanggaran dan masyarakat yang terganggu akan hal ini dapat langsung mengajukan laporan keluhan kepada pemerintah setempat.

"Pertama dikonfirmasikan itu harus dari pemerintah setempat karena mereka yang memantau setiap saat seperti lurah. Kami dari Dinas Perkim Medan juga akan membuat teguran baru kami sampaikan ke Satpol PP untuk dilakukan penindakan," tutup Endar.

Artikel ini telah tayang di Tribun-Medan.com dengan judul WARGA Medan Ini Sesukanya Ubah Jalan Umum Jadi Garasi Mobilnya, Tetangganya Kesal Sudah 2 Tahun