Otomania.com - Bikin Kaget, Pemotor Pindah Jalur Dadakan Seruduk Mobil, Netizen Curiga Hal Ini.
Viral di media sosial sebuah unggahan video yang memperlihatkan seorang pengendara motor menabrak mobil.
Melansir dari TribunJateng.com, video viral itu awalnya diunggah oleh akun Instagram @dashcam_owners_indonesia pada Selasa (22/2/2022).
Peristiwa pemotor menabrak mobil tersebut terekam kamera dascam di mobil.
Terlihat dalam video, mobil perekam melaju cukup pelan di sebuah jalan sempit karena kondisinya padat lalu lintas.
Tiba-tiba dari arah berlawanan muncul seorang pemotor pria yang tak mengenakan helm.
Pemotor tersebut tiba-tiba berpindah jalur mengarah mengarah ke mobil yang berlawanan arah.
Lalu pemotor tersebut menabrak bagian depan mobil hingga dirinya terjatuh.
Beruntung pria itu tak terluka dan dirinya bisa bangun lagi.
Baca Juga: Ban Lepas Hantam Pembatas Jalan, Muka Lexus LX 570 Langsung Ambyar, Begini Kronologinya
"Ini gimana kaya sengaja gitu" tulis pengunggah.
Dari keterangan yang tertulis di dashcacam, insiden itu terjadi pada Selasa (22/2/2022) sekitar pukul 13.32 waktu setempat.
Namun belum diketahui pasti dimana insiden ini terjadi.
Unggahan video ini pun mendapat banyak komentar dari netizen, banyak yang menuliskan jika insiden itu seperti disengaja.
Namun ada juga yang menduga jika pemotor itu sedang mengantuk atau melamun.
@yudi.ardiansyah_ "Dashcam anda berfungsi sebagaimana mestinya"
@agoengsyncro "Sengaja klo ini, kelihatan bgt dr lurus langsung belok cari target"
@gunawan_gunaash "Kalaupun sengaja org bs mudah liat pemotor yg salah dia ad dijalur mobil"
@muhammad_naufal_hidayatullah "Bukan faktor kesengajaan Bang Adakalanya kita sering merasa ngelamun sendiri dan hilang fokus bisa jadi orang itu itu mau ambil kanan salah perhitungan sehingga nabrak jangan suuzon dulu"
Artikel ini telah tayang di TribunJateng.com dengan judul Viral Video Detik-detik Pemotor Tabrak Mobil, Netizen: Seperti Disengaja,