Pertamax Turbo Naik Jadi Rp 13.500 per Liter, Apa Sih Bagusnya buat Mesin?

Radityo Herdianto,Naufal Nur Aziz Effendi - Kamis, 17 Februari 2022 | 19:00 WIB

Pertamax Turbo naik jadi Rp 13.500 per liter, apa sih bagusnya buat mesin? (Radityo Herdianto,Naufal Nur Aziz Effendi - )

Dok. OTOMOTIF
Bensin Pertamax Turbo pakai warna merah

"Dengan timing pembakaran yang tepat berpotensi menghasilkan tenaga mesin lebih besar karena pembakaran yang sempurna, tidak terlalu cepat dari timing pembakaran," papar Tri.

Pertamax Turbo juga memiliki kandungan sulfur di bawah 50 ppm (parts per million), tepatnya 40 ppm.

Rendahnya kandungan sulfur mencegah bahan bakar memicu terjadinya korosi sulfasi pada saluran bahan bakar.

Serta minim menghasilkan residu partikel setelah terbakar yang menyebabkan deposit.

"Bahan bakar ini menghasilkan IVD (Intake Valve Deposits) yang sangat rendah," tekan Tri.

Hal ini didukung dengan adanya formula aditif deterjen Pertatec dan Ignition Boost Formula.

"Aditif deterjen ini yang menjaga IVD tetap rendah, melindungi ruang bakar dari korosi, serta menyempurnakan hasil pembakaran," tutur Tri.