Otomania.com - Cocok buat ganggu Yamaha Fazzio, skutik retro baru Honda ini tampangnya lebih imut dari Scoopy, iritnya luar biasa.
Yamaha Fazzio hadir di Indonesia untuk mengisi segmen skuter matik (skutik) bergaya retro.
Di segmen ini, sebelumnya Honda sudah hadir dengan andalannya yakni Scoopy.
Dengan kedatangan Yamaha Fazzio, bukan tidak mungkin calon konsumen Honda Scoopy bakal beralih ke produk baru pabrikan berlambang garpu tala tersebut.
Soalnya dibanding Scoopy, Fazzio memang menawarkan desain yang lebih terasa retro dengan aura skutik Italia yang cukup kental.
Salah satunya berkat posisi headlamp yang berada di area setang, bukan di tameng depan layaknya Scoopy.
Padahal selain Scoopy, sebenarnya Honda punya juga skutik yang aura retronya kental.
Dengan headlamp yang juga ada di setang, juga bodi yang membulat dan terkesan imut.
Baca Juga: Yamaha Fazzio Hadirkan Beragam Fitur Canggih, Segini Selisih Harganya dengan Honda Scoopy