Menjawab Pertanyaan Netizen, Begini Hasilnya Kalau Toyota Veloz 2022 Diajak Nanjak Ekstrem dengan Muatan Penuh

Trybowo Laksono,Parwata - Kamis, 13 Januari 2022 | 18:00 WIB

Video Toyota Veloz 2022, test nanjak ekstrem dengan beban penuh, ini hasilnya (Trybowo Laksono,Parwata - )

Otomania.com – Menjawab pertanyaan netizen, begini hasilnya kalau Toyota Veloz 2022 diajak nanjak ekstrem dengan muatan penuh.

Toyota Veloz Q CVT TSS dikupas habis dalam serangkaian test drive GridOto Veloz Max Experience.

Dalam pengetesan tersebut, Veloz generasi terbaru ini akan kami tes untuk melihat seberapa irit konsumsi bahan bakarnya. 

Kemudian, kami juga akan mengukur seberapa kencang akselerasi dari Toyota Veloz Q CVT TSS ini.

Tak hanya itu saja, varian termewah dengan fitur terlengkap dari trio Toyota Veloz, Toyota Avanza, dan Daihatsu Xenia ini.

Youtube GrdOto
Test nanjak Toyota Veloz 2022

Juga akan dites kemampuan menanjaknya dengan sudut kecuraman mencapai 17 derajat.

Selain tanjakannya yang terjal, kabin Toyota Veloz Q CVT TSS juga diisi dengan 7 penumpang.

Hal tersebut untuk mensimulasikan muatan penuh ketika Toyota Veloz dibawa berwisata dengan sanak saudara.

Total berat penumpang dalam kabin adalah 492 kg alias nyaris setengah ton.