Otomania.com - Bikin penasaran, ternyata ini fungsi lubang misterius yang ada di bawah fairing Honda CBR250RR.
Di bagian bawah fairing motor sport Honda CBR250RR terdapat lubang atau kisi-kisi menyusun ke atas.
Lubang dengan posisi di bawah fairing Honda CBR250RR disebut dengan nama air ram.
Air ram atau lubang di fairing ini sebenarnya biasa ditemukan pada motor balap.
Lantas apa fungsinya dari lubang ayang ada di bagian fairing tersebut?
Endro Sutarno, selaku Technical Service Division PT. Astra Honda Motor memberikan jawabannya.
Dirinya menjelaskan fungsi dari lubang atau kisi-kisi yang ada di fairng motor tersebut.
"Kisi-kisi itu atau biasa disebut air ram merupakan saluran udara yang mengarah langsung ke filter udara," buka Endro Sutarno beberapa waktu lalu.
Dengan posisi yang berada di bagian depan, memungkinkan air ram fairing Honda CBR250RR menangkap udara lebih banyak.
Udara yang masuk dari air ram itu langsung menuju ke filter udara dan kemudian diteruskan ke ruang bakar melalui throttle body atau TB.
Dengan adanya air ram ini, udara yang masuk ke ruang bakar jadi lebih banyak jika dibandingkan dengan menggunkan box filter udara umumnya.
"Hal itu membuat udara yang masuk ke ruang bakar lebih lancar dan lebih banyak," sahut Fajar, Mekanik Bangky Motor Sport (BMS) beberapa waktu yang lalu (04/19).
"Sehingga percampuran udara dengan bensin juga lebih efisien," tutup mekanik yang bengkelnya berada di Jalan Ir. Haji Juanda, Depok, Jawa Barat.
Jika dibuka bagian fairingnya, akan terlihat lubang yang berfungsi mengalirkan langsung udara dari kisi-kisi ke arah filter udara.
Nah, jadi sudah tahu ya, fungsi lubang yang ada di fairing Honda CBR250RR.