Banyak Pilihan, Berikut Daftar Harga Oli Motor Matic Desember 2021, Mulai Rp 30 Ribuan Saja

Parwata,Rudy Hansend - Kamis, 23 Desember 2021 | 15:00 WIB

Ilustrasi oli mesin motor matic (Parwata,Rudy Hansend - )

Otomania.com - Banyak pilihan, berikut daftar harga oli motor matic Desember 2021, mulai Rp 30 ribuan saja.

Penggantian oli mesin motor matic sebaiknya dilakukan secara berkala mengikuti anjuran dari pabrikan.

Tentu saja hal tersebut bertujuan supaya kondisi mesin motor matic tetap fit dan siap dipakai kapan pun.

Menurut Sunaryo, dari toko Oli Makmur, Cipondoh, Tangerang Kota, oli memiliki beberapa fungsi penting.

Baca Juga: Enggak Bikin Dompet Tipis, Harga Oli Mesin Yamaha NMAX, Aerox dan Lexi Ternyata Cuma Segini

"Semua merk oli mesin pada dasarnya memiliki fungsi dan tugas yang sama yaitu sebagai pelumas mesin agar mesin tidak mudah panas," kata Sunaryo, Rabu (22/12/2020).

Maka dari itu, supaya oli tidak cepat rusak dan mesin dapat berjalan dengan lancar tanpa ada gangguan, harus dilakukan penggantian berkala.

Selain itu, penggunaan oli mesin yang tepat juga akan membuat motor mencapai performa terbaiknya pula.

Lantas, apa saja pilihan oli mesin untuk motor matic yang ada di pasaran?

Baca Juga: Beda Banget Sama Kendaraan Harian, Ini Jadwal Penggantian Oli Mesin untuk Motor MotoGP

Langsung simak aja nih daftar harganya oli mesin motor matic dari beberapa merk berikut ini.

Pilihannya ada oli AHM, Federal, Ultratec, shell, Pertamina, Yamalube, sampai Suzuki Genuine Oil (SGO), berikut daftar harganya:

                Varian   Viskositas     Harga
Ultratec Matic 20w-50 Rp 37.500
Advance AX5 Scooter 20W-40  Rp 37.000
Yamalube Silver Oil 20W-40 Rp 38.000
Suzuki Genuine Oil    20W- 50 Rp 38.000
AHM Oil MPX-3 20W-40 Rp 39.000
Federal Matic Ecomaxx 30 10 W-30  Rp 41.500
Federal Matic Ecomaxx 40 1lt  10 W-30 Rp 51.000
Federal Ultratec 20w-50    Rp 45.000
Federal Y-Matic 10w-30 Rp 50.000
Advance AX7 Scooter 10W-30    Rp 60.000