Wajib Dicek Setelah Beli Mobil Bekas, Begini Tiga Ciri-ciri Fan Belt Minta Diganti Baru

Parwata,Ryan Fasha - Rabu, 15 Desember 2021 | 10:00 WIB

Ilustrasi Fan Belt di mobil (Parwata,Ryan Fasha - )

 

2. Fan Belt Retak

bahan yang digunan fan belt adalah dari karet khusus sehingga memiliki umur pemakaian.

"Biasanya kalau fan belt sudah mulai rusak terlihat tuh mulai ada retak-retak di bagian dalam," jelas Kuntarto Rahmat.

Ryan/Gridoto.com
Cek kondisi fan belt

"Retak pada fan belt ini jika sudah terlalu lama berpotensi putus di jalan," wanti Kuntarto Rahmat.

Rata-rata umur fan belt bisa mencapai 40.000 kilometer.

Jika ditemukan kondisi retak-retak, sebaiknya ganti dengan yang fan belt baru agar aman di perjalanan.

Baca Juga: Incar Mobil Bekas Jarang Pakai, Bengkel Spesialis Kasih Panduan Begini

3. Karet Keras

Fan belt, dalam kondisi baru dibuat dari karet khusus yang memiliki elastisitas cukup tinggi.

"Kondisi fisik fan belt yang sudah mulai keras juga bisa jadi pertanda fan belt harus ganti baru," tambah pria yang bengkelnya ada di Jatinegara, Jakarta Timur.

Karet fan belt yang mulai keras, bisa langsung dilihat dan dirasakan dengan jari.

Penyebab karet fan belt mengeras kondisinya, dikarenakan paparan panas yang diterima.

Jadi, agar aman saat di jalan, fan belt yang sudah keras ganti dengan yang baru.