Otomania.com - Ayah Kejang saat mengemudi, anak sigap tarik setir, Nissan X-Trail berujung remuk tabrak pagar warga.
Sebuah kecelakaan terjadi melibatkan satu unit Nissan X-Trail di Dukuh Dukuh Ngangkruk, Desa Ngaru-aru, Kecamatan Banyudono, Kabupaten Boyolali.
Kecelakaan tersebut merupakan kecelakaan tunggal, Nissan Xtrail menabrak tembok pagar rumah seorang warga.
Melansir dari TribunSolo.com, Nissan X-Trail berpelat mobil B-2093-TOW menabrak pagar rumah warga di pinggir Jalan Solo-Semarang.
Baca Juga: Dihantam Kereta, Nissan Juke Terseret Puluhan Meter dan Terlempar ke Sawah, Mahasiswi Tak Selamat
Beruntung tak ada korban jiwa dalam kejadian kecelakaan tunggal yang terjadi pada Nissan X-Trail tersebut.
Hanya saja, pagar rumah warga rusak pada bagian pojok serta mobil mengalami kerusakan.
Saat kejadian kecelakaan, mobil dikemudikan oleh Budhi Noor Wibawanto (59) melaju dari arah timur (Solo-Semarang).
Usai melewati lampu merah Ngangkruk, mobil melaju dengan kecepatan tinggi. Entah apa yang terjadi, pengemudi Nissan X-Trail diduga mengalami kejang-kejang.
Untuk menghindari kecelakaan parah, anaknya, Yudit yang duduk disampingnya lalu memanting setir ke kiri.
Mobil pun langsung menabrak pot-pot tanaman serta pagar warga, hingga langsung ringsek bagian depan dan terbalik.
Beruntung, airbag mobil berfungsi dan berhasil menyelamatkan tiga penumpang di dalamnya.
Waryana, salah satu saksi mata, mengaku langsung keluar rumah saat terdengar bunyi tabrakan yang cukup keras.
Baca Juga: Bikin Repot Petugas Damkar, Nissan Livina Bonyok Tabrak Pagar Pintu Masuk Taman Mini Indonesia Indah
Dia lantas keluar rumah dan menemukan mobil sudah dalam kondisi terbalik di jalan seberang rumahnya.
"Saya langsung mendatangi mobil, karena posisi terbalik," aku dia kepada TribunSolo.com, Minggu (28/11/2021).
"Mengecek penumpangnya. Untung saja airbag-nya berfungsi, sehingga semua penumpang selamat," jelasnya.
Proses evakuasi korban sempat terkendala, lantaran keadaan mobil yang terbalik.
Kemudian, warga berinisiatif membuka pintu mobil bagian kiri, yang saat itu menghadap ke atas.
Korban yang terdiri dari ayah, ibu dan anak ini selamat, tak ada yang mengalami luka parah, hanya saja para korban masih terlihat syok.
"Keterangan anaknya, bapaknya kan yang menyetir sempat kejang-kejang," terang dia.
"Lalu anaknya langsung banting stir ke kiri biar gak nabrak yang lainnya, karena kondisi jalan juga sepi. korban dibawa ke rumah sakit," katanya.
Baca Juga: Tersulut Api Asmara, Andre Tak Sengaja Bakar Nissan X-Trail Punya Orang Lain
Kanit Laka Satlantas Polres Boyolali, Ipda Budi Purnomo menerangkan diduga pengendara mobil sedang sakit.
"Ini laka tunggal, mobil mengalami kerusakan cukup parah dibagian depan. Beruntungnya tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan ini," jelas dia.
Artikel ini telah tayang di TribunSolo.com dengan judul Ajaibnya Penumpang X-Trail, Meski Ringsek Tabrak Tembok & Terbalik di Boyolali, Orangnya Selamat,