Namun sayangnya, penyewaan unit Honda PCX Electric ini hanya melayani perusahaan dan instansi saja.
Masyarakat umum tidak bisa menyewa unit Honda PCX Electric ini,
"Sementara ini penyewaan Honda PCX Electric ini hanya melayani perusahaan dan instansi saja," jelas Endro saat ditemui di Indonesia Electric Motor Show (IEMS 2021).
Honda PCX Electric dibekali dengan motor listrik Daya 4.200 Watt.
Dan untuk baterainya, Honda PCX Electric ini pakai dua baterai seri dengan kapasitas masing-masing 50.4 V / 20.8 Ah.
Baca Juga: Driver Ojol Jadi Ala-ala Reviewer, Bahas Performa Honda PCX Electric
"Dalam kondisi baterai penuh, Honda PCX Electric ini bisa menjelajah hingga jarak 69 km dengan top speed 65 km/jam," tuturnya.
Nah, jadi biaya untuk sewa sekitar Rp 2 juta perbulannya, namun saat ini masih terbatas hanya disewakan ke perusahaan atau instansi saja.