Akan Digelar Juni 2022, Nih Bocoran Lokasi Sirkuit Formula E Jakarta, Monas Kok Gak Ada?

Parwata,Muhammad Rizqi Pradana - Jumat, 26 November 2021 | 10:00 WIB

Formula E Jakarta 2022 resmi masuk kalender sementara, digelar bulan Juni, masih tunggu kepastian sirkuit. (Parwata,Muhammad Rizqi Pradana - )

Otomania.com - Akan Digelar Juni Mendatang, Berikut Bocoran Lokasi Sirkuit Formula E Jakarta 2022.

Formula E Jakarta 2022 telah diumumkanakan digelar pada bulan Juni 2022 mendatang.

Namun begitu sirkuit yang akan digunakan untuk gelaran Formula E Jakarta 2022 masih belum jelas lokasinya.

Memang, sudah ada beberapa tempat yang digosipkan bakal menjadisrkuit digelarnya Formula E Jakarta 2022 ini.

Baca Juga: Balap Formula E Jakarta 2022 Masuk Kalender Sementara, Jadinya Mau Digelar di Sirkuit Mana?

Beberapa tempat yang dirumorkan menjadi latar Formula E Jakarta 2022 tersebut, sebelumnya adalah Pantai Reklamasi, Gelora Bung Karno (GBK), dan satu lagi kawasan Senayan.

Namun, Ketua Pengurus Pusat Ikatan Motor Indonesia (PP IMI) yaitu Bambang Soesatyo memberikan bocoran terkait venue itu.

Disebutkan ada lima lokasi atau tempat untuk gelaran balap mobil listrik formula tersebut.

“Ada lima, yaitu di Pantai Indah Kapuk (PIK), Jakarta International Stadium (JIS), Jakarta International Expo Kemayoran, Ancol, dan Jalan Jenderal Sudirman,” ujar pria yang akrab disapa Bamsoet itu dalam konferensi pers di Blackstone, Jakarta Pusat, (24/11).