Kemudian, ada Nicolo Bulega cukup kesulitan mencari tim untuk Moto2 musim depan setelah musim ini tampil membela tim Federal Oil Gresini.
Nicolo Bulega kesulitan bersaing di saat rekan setimnya, Fabio Di Giannantonio, mampu tampil bagus di tim Gresini.
Namun beruntung bagi Bulega, yang bergerak cepat mencari tempat untuk balapan, dan sudah resmi akan balapan WorldSSP tahun depan bersama Ducati.
Nah dari semuanya itu, yang paling kasihan adalah Lorenzo Baldassarri.
Baca Juga: Baru juga Pensiun, Valentino Rossi Dikabarkan Bakal Tes Motor Ducati Desmosedici GP
Karier Lorenzo Baldassarri sempat melejit di awal 2019 hingga digosipkan akan naik ke MotoGP sebelum akhirnya keluar dari VR46 Riders Academy pertengahan tahun, kemudian performa Baldassarri terjun bebas sejak saat itu.
Baru-baru ini Baldassarri mengungkapkan sedang kebingungan karena tak tahu dirinya akan balapan di mana.
Entry list untuk Moto2 sudah dirilis dan namanya juga tak ada di sana.
"Dengan unggahan ini aku ingin menjawab pertanyaan soal tahun depan. Sayangnya aku masih tak tahu apa yang akan aku lakukan," ungkap Balda lewat akun Facebook-nya.