Dugaan awal polisi, pengemudi atau sopir mobil yakni Tubagus Muhammad Joddy Pramas Setya (24) mengantuk sehingga mengakibatkan terjadinya kecelakaan.
Namun, polisi masih melakukan penyelidikan termasuk memeriksa sopir mobil untuk mengungkap penyebab pasti dari kecelakaan itu.
2. Kecepatan Mobil Vanessa
Polisi menduga, mobil yang ditumpangi Vanessa Angel ini melaju dengan kecepatan tinggi.
Hal itu terlihat dari kerusakan yang dialami mobil setelah terjadi kecelakaan.
"Dilihat dari kerusakan kendaraan, kami lihat sampai air bagnya sudah mengembang, kelihatannya kecepatan cukup lumayan tinggi," ujar Kapolres Jombang AKBP Agung Setyo Nugroho kepada Kompas.com, Kamis (4/11/2021) petang.
Baca Juga: Punya Jantung Pacu Ganas, Berikut Fakta-fakta Mitsubishi Pajero Sport Vanessa Angel
Polisi tidak menemukan adanya jejak pengereman di lokasi kejadian. Pengemudi mobil Pajero yang ditumpangi Vanessa Angel dan keluarga diduga melaju dengan kecepatan di atas 100 kilometer per jam.
"Untuk kecepatan mobilnya masih didalami lagi, tapi melihat kondisi mobil pasca kecelakaan, diperkirakan di atas 100 kilometer per jam," kata Dirlantas Polda Jatim Kombes Latif Usman kepada wartawan di RS Bhayangkara Polda Jatim, Kamis sore.
3. Kondisi Gala Sky, Anak Vanessa
Psikiater anak dikerahkan untuk melakukan monitor terhadap anak Vanessa Angle, Gala Sky Ardiansyah.
Gala sebelumnya berada satu mobil dengan ayah dan ibunya yang mengalami kecelakaan tunggal di Tol Jombang-Mojokerto.
Pendampingan dengan mengerahkan psikiater dikarenakan kondisi klinis dari Gala dalam keadaan stabil dan cenderung membaik.