Mesin Motor Injeksi Harus Dipanaskan Dipagi Hari? Ini Penjelasannya

Dok Grid - Jumat, 7 Juni 2024 | 13:28 WIB

ilustrasi menghidupkan mesin motor (Dok Grid - )

Otomania.com - Memanaskan mesin motor injeksi sebelum jalan masih jadi perdebatan, begini seharusnya menurut bengkel spesialis.

Ada anggapan kalau motor injeksi sekarang ini pada pagi hari tidak perlu lagi dipanaskan sebelum digunakan.

Jadi pengguna motor bermesin injeksi tersebut bisa langsung jalan atau berkendara.

Sebagai alasannya teknologi motor injeksi sekarang sudah lebih canggih sehingga mesin siap digunakan kapan saja.

Lantas benarkah demikian?

Terkait hal tersebut, Adih selaku Supervisor Service Mekar Motor Bintaro, memberikan pejelasan.

"Sebaiknya saat baru mau jalan atau di pagi hari, motor jangan langsung digas (dipakai)," buka Adih saat ditemui.

Baca Juga: Hati-hati Ini Tandanya, Gejala Injektor Motor Rusak Atau Bermasalah

Adih menyarankan saat pertama kali mesin motor injeksi dinyalakan agar memberikan jeda sebelum digunakan.

"Beri jeda waktu untuk panaskan mesin. Enggak usah lama-lama, 30 detik sampai 1 menit saja cukup. Biarkan mesin menyala terlebih dahulu," jelas Adih.

Sebagai alasannya, setelah mesin motor mati semalaman, oli mesin yang tadinya bersirkulasi kembali ke bak penampungan.

"Jeda untuk memanaskan mesin itu bertujuan untuk memberi kesempatan oli mesin untuk bersirkulasi kembali ke komponen di dalam mesin," tutur Adih saat ditemui di Jalan RC. Veteran No. 162, Bintaro, Jakarta Selatan.

Jadi, memanaskan motor injeksi sekarang ini masih perlu dilakukan supaya komponen atau part dilumasi oleh oli dengan baik.

Namun, cukup 30 detik sampai satu menit sebelum jalan jangan terlalu lama.

Nah, sekarang terjawab pertanyaan soal perlu tidaknya memanaskan mesin motor injeksi saat pagi hari.

Baca Juga: Jangan Panik, Ini Penjelasan Jika Motor Injeksi Mogok Kehabisan Bensin