Pemboncengnya bahkan sampai membantu pengendara Mio M3 itu agar bisa wheelie dengan lancar.
Aksi nekat pengendara Yamaha Mio M3 ini dlakukan secara mulus karena kondisi jalan tol layang AP Pettarani yang sepi.
Bahkan, tidak terlihat adanya petugas jalan tol yang menghalangi aksi nekat yang mereka lakukan.
Melihat pengendara dalam video di jalan tol layang AP Pettarani jelas mengundang banyak tanggapan dari para netizen.
Baca Juga: Naik Bebek Jadul Masuk Tol Romokalisari, Perekam Video Bilang : Sakti, Solusi Mudik Bebas Cegatan Yo
Seperti akun Instagram @cupang_genetic_makassar dan @auliyarahman129 yang geram dengan aksi nekat dua pemuda di dalam video.
"Hancurkan motornya. Mending motormu yang hancur daripada masa depanmu yang hancur kelak," tulis akun Instagram @cupang_genetic_makassar.
"2 motor bereskan. Jangan lupa yang take video juga," timpal akun Instagram @auliyarahman129.
Selain itu ada juga dari pemilik akun Instagram @milanisty_johanes yang mempertanyakan kinerja petugas tol.
"Pertanyaannya, petugas tolnya di mana? Pasti masuk lewat pintu tol mereka. Kenapa bisa lolos?" akun Instagram @milanisty_johanes tak mau ketinggalan.