Yamaha R15M Punya Fitur Quick Shifter, Sudah Tahu Belum Fungsi dan Cara Kerjanya?

Mohammad Nurul Hidayah,Parwata - Kamis, 23 September 2021 | 18:00 WIB

Yamaha R15M (Mohammad Nurul Hidayah,Parwata - )

Otomania.com - Yamaha R15M Sudah Dibekali Dengan Fitur Quick Shifter, Sudah Tahu Belum Fungsi Dan Cara Kerjanya?

Yamaha R15M secara resmi sudah diluncurkan di India bersamaan dengan R15 Version 4.

Selain hadir dengan tampilannya baru, Yamaha R15M ini juga sudah dibekali dengan fitur quick shifter.

Lalu apa sih sebenarnya fungsi dari fitur quick shifter yang ada di motor?

Baca Juga: Honda CBR150R Kalang Kabut, Yamaha R15M Resmi Meluncur, Fiturnya Keren Banget

Benny Saputra, selaku owner One3 Motoshop pernah memberikan penjelasan mengenai kerja dari fitur quick shifter.

"Quick shifter ini berfungsi untuk memangkas waktu saat proses perpindahan gigi persneling," ucap Benny saat itu.

Pemangkasan waktu didapat saat pengguna motor melakukan perpindahan gigi, tidak perlu tarik kopling.

Jadi langsung injak atau congkel tuas persneling saja pakai kaki untuk perpindahan gigi persnelingnya.

Baca Juga: Wajahnya Bengis Mirip R6 dan R7, Yamaha R15 Baru V4 Akan Seperti Ini?

Mac Huy
Ilustrasi sensor quick shifter aftermarket