Terdengar Seram! Ada Kandang Macan di Hampir Semua Bus, Apaan Tuh?

Parwata,Naufal Shafly - Selasa, 7 September 2021 | 14:41 WIB

Bus Marcopolo dari PO Symphonie (Parwata,Naufal Shafly - )

Otomania.com - Terdengar Seram! Ada Kandang Macan di Hampir Semua Bus, Apaan Tuh?

Hampir semua bus, apalagi bus jarak jauh biasanya punya ruang khusus yang tenar dengan istilah 'kandang macan'.

Wuih, terdengar seram ya! Kira-kira buat ngandangin siapa nih? hehe..

Ternyata tak seseram yang dibayangkan kok. Kandang macan yang ternyata hanyalah sebuah istilah.

Di kalangan pecinta bus atau Bismania Community (BMC), istilah kandang macan sama sekali berbeda.

Baca Juga: Mirip Kandang Burung, Wajah Bus Lintas Sumatera Dipasang Tralis Model Jaring, Alasannya Bikin Ngelus Dada

Zainal Airifin selaku Ketua Umum BMC memberikan penjelasan, menurut pria yang akrab disapa Kang Cep ini, kandang macan merupakan istilah untuk tempat istirahat kru bus.

"Kandang macan tuh ruang tidur kru di bus, biasanya (posisinya) di bagian paling belakang," kata Kang Cep beberapa waktu lalu.

"Tapi, ada juga yang posisinya di samping kondektur, bentuknya kayak kapsul. Posisinya beda-beda, intinya ruang istirahat kru," jelasnya.

bismania.com
Ilustrasi Kandang Macan