Ada-ada Saja, Ada Bus Perpal dan Bisa Upacara, Apa Maksudnya? Ini Kata Komunitas Pecinta Bus

Parwata,Naufal Shafly - Rabu, 8 September 2021 | 20:00 WIB

Ilustrasi bus parkir di terminal (Parwata,Naufal Shafly - )

"Perpal itu sebenarnya singkatan dari kata 'Prei Ngaspal', atau bus tidak jalan, atau bus tidak beroperasi," ucap Kang Cep panggilan akrab Zainal Airifin.

Kang Cep menjelaskan, tak ada alasan spesifik mengenai alasan bus tersebut tidak beroperasi sehingga disebut Perpal.

"Intinya bus enggak jalan, bisa karena mengalami masalah, bisa juga karena enggak ada penumpang. Itu yang disebut Perpal," kata Kang Cep.

Baca Juga: Buka-bukaan Pernikahan Dalam Bus Yang Viral, Paket Lengkap Cuma Abis Rp 4 Juta, Jalan Dari Boyolali Sampai Salatiga

Selain perpal, ternyata da istilah lain buat bus yang tidak beroperasi, yakni upacara.

"Kalau Parkir rapih di garasi sebutannya Upacara, itu biasanya untuk bus yang udah lama enggak jalan," kata kang Cep.

Nah pecinta bus jadi lebih paham ya, istilah-istilah yang biasa digunakan untuk menyebut bus yang tidak beroperasi.