Terkuak Alasan Toyota Tega Lengserkan TRD Sportivo, Diganti GR Sport, Ternyata Karena Hal Ini

Parwata - Rabu, 25 Agustus 2021 | 15:00 WIB

Toyota Gazoo Racing(TAM) (Parwata - )

“Brand GR menjadi flagship untuk masuk ke dunia motorsport. Motorsport menjadi penting karena menjadi sumber belajar mengenai produk, seperti durability, styling, performance, dan tuning,” ucap Anton dalam sesi tanya jawab virtual belum lama ini.

Anton juga menjelaskan, motorsport benar-benar mengetes sebuah produk sampai maksimal.

Toyota Yaris GR Sport(Dok. TAM)

Baca Juga: Resmi Meluncur, Ini Daftar Harga Lengkap Toyota GR Sport di Indonesia, Dari Fortuner, Rush sampai Veloz dan Agya

Misalnya, dites kemampuan mesin sampai overheat, dikemudikan dalam kecepatan tinggi.

Lalu dibawa untuk slalom dengan manuver yang cepat, dan masih banyak lagi.

“Lewat motorsport memberikan pelajaran bagi Toyota secara global maupun TAM untuk menerapkan temuan tadi di produk, baik utuh (GR Supra dan GR Yaris) maupun berupa parts tambahan,” kata Anton.

Selain itu, secara produk, GR memiliki pilihan yang lebih lengkap dibanding dengan TRD.

Anton mengatakan, GR juga akan mencakup produk lifestyle, sehingga semakin luas lagi dan cocok memenuhi kebutuhan konsumen di Indonesia.