Otomania.com - Aerox 155 dan Vario 150 Gemetar, Skutik Sangar Ini Dirilis Pakai Mesin 158 cc dan Monoshock Tiduran
Skutik yang satu ini punya kelas setara dengan All New Aerox 155 dan Vario 150. Sama-sama skuter yang sporty dengan kapasitas mesin mirip-mirip.
Kenalin, namanya DRG BT dari pabrikan SYM atau Sanyang Motor asal Taiwan.
Bukan pabrikan skutik ecek-ecek, merek SYM ini lebih tenar di Eropa. Bahkan menjadi suplayer mesin untuk beberapa merek skutik ternama seperti Peugeot Django hingga GPX Drone.
Baca Juga: Bikin Geger, Adik Honda BeAT Dijual Cuma Rp 6 Jutaan, Langsung Putus Hubungan Sama SPBU
Oke lanjut, SYM DRG BT ini rilis di Taiwan belum lama dan punya nama DRG dari kata 'Dragon'.
Dragon atau naga ini merupakan simbol kecepatan dan kekuatan yang diimplementasikan pada garis-garis desain tajam dan futuristik.
Tarikan garis-garis bodinya memang sangat agresif dengan banyak sudut tajam. Sekilas mirip Aerox yang tampil lebih agrasif ya!
Headlamp LED split kanan dan kiri, setang pakai model telanjang, speedometer full digital dengan desain asimetris.
Dan yang unik adalah bagian buritanya. Area belakang didesain meruncing tapi clean tanpa ada spatbor belakang di bagian atas.
Mereka juga jago menyembunyikan suspensi belakangnya. Suspensi belakang monoshock dengan setelah preload-nya dipasang di sisi samping kiri, tepatnya di atas bak CVT.
Meski pantatnya runcing, tapi bagasi di bawah joknya tetap lega. Bisa menampung helm lengkap dengan jas hujan dan sarung tangan, di dalamnya juga ada USB port untuk charging smartphone.
Baca Juga: Imutnya Scoopy Ada Saingan, Yamaha QBIX Sudah Bisa Dipesan, Dijual Sangat Terbatas di Indonesia
Sasisnya dinamai A.L.E.H. atau Anti-Lift Engine Hanger System. Diklaim bisa meningkatkan stabilitas saat berkendara.
Sedang mesinnya, berjuluk New-Gen 158 cc pakai radiator. Mesin ini sudah lolos standar emisi Euro 5 dan siap dipasarkan di Eropa.
Berapa power dan torsinya? Apakah lebih powerful ketimbang Aerox 155 dan Vario 150?
Baca Juga: PCX 160 Menyerah, Bagasi Skutik Kecil Honda Ini Bisa Telan Dua Helm, Full Tank Bisa Ngacir 300 Km