Toyota Alphard Cuma Rp 150 Sampai 200 Jutaan, Mau? Simak Daftar Harga Alphard Bekas Ini, Mewah Terjangkau!

Parwata,Irsyaad W - Senin, 16 Agustus 2021 | 08:30 WIB

Toyota Alphard 3.5 2008 (Parwata,Irsyaad W - )

Otomania.com - Toyota Alphard Cuma Rp 150 Sampai 200 Jutaan, Mau? Simak Daftar Harga Alphard Bekas Ini, Mewah Terjangkau!

Toyota Alphard pertama kali meluncur di Tanah Air sejak 2003 yang silam melalui Importir Umum.

Toyota Alphard atau MPV Premium ini mendapat sambutan baik berkat kenyamanan dan fitur mewah yang dibawanya.

Melihat pasar yang begitu antusias, PT Toyota Astra Motor (TAM) akhinya tertarik untuk menjualnya secara resmi.

Baca Juga: Tak Semahal Dugaan, Toyota Alphard Bekas 2014 Harganya Cuma Segini

Dok. OTOMOTIF
Toyota Alphard generasi pertama

PT Toyota Astra Motor (TAM) menjual unit Toyota Alphard di tahun 2008 melalui generasi keduanya dengan kode bodi AH20.

Berselang tujuh tahun kemudian, TAM kembali meluncurkan Alphard generasi ketiga dengan kode bodi AH30 pada 2015 silam.

hal tersebut, bersamaan dengan hadirnya Toyota Vellfire sebagai kembaran dengan kesan mewah tapi sporty.

Meski umurnya sudah tua, tapi Toyota Alphard generasi pertama memiliki aura mewah masih melekat hingga sekarang.

Baca Juga: Heboh Toyota Alphard Buat Off Road Masuk Jalan Berlumpur, Tonton Videonya

Ada 5 varian Toyota Alphard yang disodorkan Toyota secara berurutan yakni AXL, AS, ASG, MZ dan MZG.

Toyota Alphard generasi pertama hadir dalam lima varian, AXL, AS, ASG, G dan V untuk mesin 2.400 cc.

Selain itu ada Toyota Alphard tipe MZ dan MZG dengan bermesin 3.000 cc.

Untuk mesin 2.400 cc berkode 2AZ-FE 4 silinder-nya menghasilkan tenaga 160 dk dan torsi 221 Nm dipadukan ke transmisi otomatis 4-percepatan dan disalurkan ke roda depan atau Front Wheel Drive (FWD).

Baca Juga: Jadi Impian Banyak Orang Ternyata Ini Arti Nama Toyota Alphard, Dari Bahasa Arab Lho!

Sedangkan, mesin 3.000 cc berkode 1MZ-FE dengan konfigurasi mesin V6 ini tenaganya jauh lebih besar.

Yakni 220 dk dan torsi 304 Nm dipadukan dengan transmisi otomatis 5-percepatan ke roda depan (FWD) maupun keempat roda (AWD).

Nah, buat yang saldo tabungannya sudah cukup, berikut pilihan tipe dan tahun Toyota Alphard bekas yang bisa dipinang:

Toyota Alphard 3.0 MZ 2003 Rp 150 juta
Toyota Alphard 2.4 G  2004 Rp 155 - 160 juta
Toyota Alphard 2.4 ASG 2005 Rp 150 juta
Toyota Alphard 2.4 ASG 2006 Rp 155 - 160 juta
Toyota Alphard 2.4 ASG 2007 Rp 165 - 170 juta
Toyota Alphard 3.0 MZG  2006 Rp 180 juta
Toyota Alphard 3.0 MZG 2007 Rp 180 - 190 juta
Toyota Alphard 2.4 ASG  2007 Rp 180 - 190 juta
Toyota Alphard 2.4 ASG 2008 Rp 180 - 190 juta
Toyota Alphard 2.4 G  2008 Rp 200 - 210 juta

Catatan:

- Harga tergantung kondisi kendaraan dan odometer
- Harga diambil dari beberapa showroom di area Jakarta dan Tangerang pada 9    Agustus 2021