"Jadi saya kira ini cukup langka di Indonesia, mungkin cuma dua unit ini saja yang kondisinya baru," imbuhnya.
Selain itu Charles juga menyebut, kedua unit Suzuki Carry new old stock tersebut ia dapatkan dari seorang pemilik yang juga berlokasi di Bandung.
"Jadi Carry minibus ini tipe karoseri Tugas Kita, unitnya saya dapat dari kolektor yang menyimpan Carry ini sejak pertamakali dibeli," lanjutnya.
Baca Juga: Murah Banget, Suzuki Carry Minibus Bekas Dibanderol Mulai Rp 16 Jutaan, Simak Tahun dan Tipenya
"Mobil ini belum pernah dijalankan sama pemilik lamanya, jadi kursinya juga masih dibungkus plastik," kata Charles.
Ia mengungkapkan, Suzuki Carry tersebut masih dalam kondisi original dari eksterior hingga fitur bawaannya.
"Untungnya cat dan eksterior Carry ini masih mulus layaknya baru keluar dari pabrik, kondisi interior juga original tanpa AC, tidak ada tape, belum ada power window, sampai power steering juga belum ada seperti aslinya," sebutnya.
Karena itu, Suzuki Carry 1000 new old stock tersebut sudah beberapakali ditawar kolektor, sejak diposting di situs jual beli kendaraan pada bulan lalu.
"Mobil ini sih sudah ada yang nawar di harga Rp 70 jutaan sampai Rp 80 juta, tapi kami masih kurang cocok sama penawarannya. Jadi kalau berminat, paling nego halus dari harga yang kami patok," terang Charles.